preloader

Daftar Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia

Selain berkuliah di PTN (Perguruan Tinggi Negeri), Sobat Cerdas masih bisa melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Faktanya, ada banyak daftar Perguruan Tinggi Swasta bergengsi yang bisa Sobat Cerdas jadikan pilihan. Berikut ini Guru Ahli rangkum informasinya ya:

  1. Telkom University
    Seperti bahasan sebelumnya di artikel ini, Telkom University adalah salah satu universitas swasta unggulan di Indonesia. Universitas yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat ini telah beberapa kali menduduki peringkat pertama PTS terbaik di Indonesia dan terakreditasi unggul oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi). Didirikan sejak tahun 2013 di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom, dengan berbagai fakultas dan program studi yang cukup lengkap.
  2. Universitas Bina Nusantara (Binus)
    Universitas yang sudah cukup lama berdiri (sejak tahun 1996) ini juga merupakan salah satu universitas swasta bergengsi yang mencetak banyak peserta didik berprestasi. Tidak heran jika kampus yang terletak di bilangan Jakarta ini kerap kali masuk ke dalam daftar PTS terbaik di Indonesia.
  3. Universitas Islam Indonesia (UII)
    Universitas Islam Indonesia atau yang juga dikenal dengan UII ini terletak di Yogyakarta, Jawa Tengah. UII merupakan salah satu PTS tertua di Indonesia (Sejak tahun 1945) yang pastinya sudah diakui akreditasi dan kredibilitasnya.
  4. Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
    Didirikan oleh Yayasan Atma Jaya sejak tahun 1960. Salah satu universitas swasta tertua di Indonesia ini bahkan pernah mendapatkan penghargaan dari QS World University Ranking dengan bintang 5 pada kategori Employability, Social Responsibility, dan bintang 4 untuk Inclusiveness.
  5. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
    Universitas yang diketahui menduduki peringkat 32 nasional untuk perguruan tinggi terbaik di Indonesia versi SIR 2022 ini juga menghadirkan decak kagum untuk kualitas pengajarannya.
  6. Universitas Trisakti
    Siapa yang tidak pernah mendengar nama universitas yang satu ini? Universitas yang terletak di daerah Jakarta Barat ini didirikan sejak tahun 1965. Uniknya, Universitas Trisakti merupakan satu-satunya universitas swasta yang didirikan oleh pemerintah.
  7. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)
    PTS berakreditasi unggul ini terletak di kota Malang, Jawa Timur. Termasuk ke dalam jajaran universitas terkemuka yang kian berkomitmen untuk mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi.

Nah, daftar di atas hanyalah sebagian contoh saja. Hal ini membuktikan bahwa tidak hanya PTN saja yang bisa mengantarkan Sobat Cerdas menuju cita-cita impian, tapi PTS juga memiliki kredibilitas yang sama berkualitasnya. Jadi, jangan sedih jika kamu tidak lolos SNMPTN/SBMPTN kemarin karena kamu bisa pilih salah satu universitas swasta terbaik di Indonesia. Yang terpenting dari semuanya adalah jangan putus asa dan terus belajar dengan rajin, karena kunci keberhasilan ada dalam tekad dan usahamu sendiri.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *