preloader

Hari Kebangkitan Nasional

Hari Kebangkitan Nasional atau yang disingkat Harkitnas diperingati setiap tanggal 20 Mei seiring berdirinya organisasi Boedi Oetomo pada 20 Mei 1908. Organisasi ini dinilai menjadi sebuah titik temu atas seluruh perbedaan ideologi, identitas, perspektif atau cara pandang kebangsaan yang berkembang di masa awal kelahiran Indonesia. Semua hal tersebut disatukan demi mewujudkan nusantara yang satu dalam melawan masa penjajahan pada saat itu. Korelasi dengan situasi saat ini ialah masyarakat juga memiliki perbedaan pandangan terhadap COVID-19 ini. Maka dari itu, Kekompakan, rasa bersama dan tanggung jawab menjadi solusi – solusi yang sesuai. Kebersamaan seluruh masyarakat menjadi langkah tepat bagi Indonesia untuk keluar dari krisis ini.

Hari Kebangkitan Nasional ini membangun kesadaran untuk bergerak menghadapi permasalahan bangsa Indonesia tanpa memandang perbedaan suku, agama, ras dan golongan. . Upaya bersama Kebangkitan Nasional adalah dengan terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan semangat gotong-royong sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan.

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional sebagai penyemangat dan mengingatkan kita untuk selalu optimis menghadapi masa depan. Tentu setiap individu berharap dan menanamkan rasa optimis bahwa kita bisa memenangkan pertarungan melawan pandemi COVID-19 ini. Dalam situasi pandemi, dengan sumber daya yang Indonesia miliki dan semangat saling bahu – membahu dari seluruh komponen bangsa kiranya dapat mempercepat pulihnya bangsa kita dari pandemi Covid-19. Selayaknya kita bersama-sama menghadapi semua tantangan dan persoalan sebagai penerus bangsa. Pandemi Covid-19 juga mengubah kebiasaan seperti interaksi fisik atau tatap muka di dunia nyata menjadi dunia virtual dengan memanfaatkan kemajuan teknologi komunikasi. Indonesia dan seluruh dunia tanpa sadar melakukan perubahan dengan memanfaatkan teknologi digital untuk melakukan aktivitas. Hal ini mengubah kehidupan dari non-digital menjadi digital. Mimpi kita untuk tancap gas memacu ekonomi dan kemajuan peradaban sebagai simbol kebangkitan bangsa. Menuju Indonesia digital, semakin digital akan semakin maju. Selamat Hari Kebangkitan Nasional!

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *